Universitas Syiah Kuala, melalui P3KKN, kembali melaksanakan Pembekalan KKN Periode XXII yang ditempatkan di Kabupaten Aceh Besar dan Kabupaten Pidie. KKN sangat penting dalam membangun rasa empati dan abdi mahasiswa. Sesuai dengan filosofinya, idealnya ia tidak tergantikan dengan yang lain
About Dr. Sulaiman Tripa
Sulaiman Tripa, lahir di Panteraja (Aceh), 2 April 1976. Sejak tahun 2006, mengajar mata kuliah Hukum dan Masyarakat pada Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh. Pernah aktif sebagai jurnalis, aktivis mahasiswa, Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Aceh, lembaga antikorupsi, lembaga pendidikan Al Ma’arif Nadhatul Ulama, lembaga kesenian, lembaga paguyuban, lembaga adat, dan lembaga kajian hukum. Di kampus, aktif dalam sejumlah pusat studi dan pusat riset. Selama 15 tahun aktif dalam pengelolaan Jurnal Kanun Ilmu Hukum Universitas Syiah Kuala hingga mencapai Sinta 2.
Hingga sekarang, masih aktif menulis artikel di suratkabar, majalah, web, dan jurnal. Sesekali menulis novel, novelet, cerita pendek, dan puisi. Tahun 2008, menulis naskah lakon film Peujroh Laot untuk UN FAO –bermateri adat laut di Aceh untuk kampanye penyelamatan laut. Tahun 2009 menerima Penghargaan Sastra Balai Bahasa Banda Aceh, dan menerima Anugerah Sastra Pemerintah Aceh dan Satya Lencana Sarakata (2008). Pernah mengikuti Ubud Festival dan Majelis Sastra Asia Tenggara. Tahun 2006 diundang Dewan Kesenian Jakarta untuk membaca karya tentang bencana. Saat milad ke-43 tahun (2019), meluncurkan 44 buku.